Ponsel WP Gratis Bagi Orang Yang Mempublikasikan Kelemahan Android



CALIFORNIA - Microsoft membuat promosi yang mengejutkan, di mana mereka akan memberikan ponsel Windows Phone gratis, bagi siapa pun yang mempublikasikan keluhannya ke publik tentang Android. Kejutan ini sendiri terlontar dari salah satu pejabat di raksasa software itu.

"Bagi Anda pengguna Android, yang ini berbagi cerita tentang keluhan seperti malware atau semacamnya, Anda bisa mendapatkan ponsel Windows Phone secara gratis," kata Ben Rudolph, dalam tweet di akun BenThePCGuy.

Tweet tantangan ini langsung di-retweet oleh akun Twitter resmi Microsoft. Untuk diketahui saja, Rudolph termasuk pejabat di Microsoft yang aktif berkicau di Twitter, sehingga tidak diragukan lagi bahwa akun tersebut asli. 

Namun sayangnya, tidak dijelaskan dengan terperinci mengenai berapa banyak ponsel yang bakal ditawarkan, selain itu juga model ponsel Windows Phone apakah yang bakal diperebutkan. Walaupun nampak arahnya adalah Nokia Lumia 800.

Untuk memudahkan penilian, Rudolph menawarkan tagar #droidage, akan tetapi hashtag itu gagal menjadi trending topic di Twitter. Apakah ini artinya pengguna Android nyaris tidak mau membuka suara atau memang tidak ada keluhan yang berarti di ponsel Android? Mungkin saja.


sumber:dailymail / okezone.com

Tidak ada komentar: