Glasgow - Sebuah
film dengan tema anti-Facebook ternyata malah populer di Facebook. Seperti apa?
Seperti yang dikutip dari Scotsman, film
berjudulYou Need to Get Off Facebook itu telah menjadi salah satu sensasi internet terbaru,
dengan mayoritas orang melihatnya justru di Facebook.
Film YouTube tersebut dibuat oleh
seorang guru berkebangsaan Skotlandia yang tinggal di Korea Selatan. Film ini
bercerita tentang bahaya menggunakan situs jejaring sosial. You Need to Get Off Facebooki
di YouTube sudah ditonton oleh lebih dari 2,5 juta kali.
You Need to Get Off Facebook yang berdurasi enam menit tersebut berisi pesan-pesan
bertuliskan 'Anda tidak memiliki 852 teman, 'Orang-orang ini sedang melihat dan
menilai foto anda'.
Adalah Ross Gardiner, 24 tahun,
dari Ballachulish, yang mengerjakan film You Need to Get Off Facebook.
Film You Need to Get Off Facebook ditayangkan dalam bagian acara dokumenter BBC2 mengenai
pendiri Facebook, Mark Zuckerberg. Ironisnya, ribuan orang memposting film
tersebut di profil Facebook mereka.
Gardiner mengakui bahwa dulu ia
sangat kecanduan Facebook. Kini ia tidak lagi menggunakan Facebook.
Selain itu Gardiner juga sangat
tersanjung atas besarnya respon dari film tersebut. "Saya tidak habis
pikir, mengapa responnya bisa sebesar itu," ungkapnya.
sumber: teknologi.inilah.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar