Belanja Assesories Natal Di Mall Grand Indonesia



Menyambut libur Natal dan liburan sekolah akhir tahun, Grand Indonesia Shopping Town bekerja sama dengan kartu kredit BCA menghadirkan tema natal yang bertajuk "Unforgettable Christmas". Acara ini sudah berlangung sejak tanggal 2 Desember 2011 dan akan berlangsung hingga tanggal 1 Januari 2012 di seluruh kawasan Mall Grand Indonesia.

Dekorasi dan ornamen natal menghiasi seluruh penjuru mal, salah satunya adalah pohon natal raksasa setinggi 20 meter, kemudian juga mal yang didekorasi dengan konsep deretan toko-toko klasik beserta dengan beberapa pohon Natal di area outdoor di bawah Skybridge & Fountain Atrium, West Mall, Level 3A. Pengunjung juga dapat membeli dekorasi natal untuk rumah atau tempat kerjanya di Christmas Trim Shoppe yang berada di Skybridge lantai 1 dan West Mall lantai LG.

"Kami ingin para pengunjung Grand Indonesia Shopping Town menikmati suasana Natal yang klasik di dalam mal dan bisa mendapatkan pengalaman berbelanja yang berbeda, lebih menyenangkan dan tidak terlupakan dengan tema UNFORGETTABLE CHRISTMAS," kata Kantoro Permadi, Event and promotion Manager, Grand Indonesia Shopping Town .

Selain dekorasi juga ada pertunjukan Giant Santa and Nutcracker parade, sebuah live show yang didatangkan langsung dari Australia sejak jumat, 9 Desember 2011 hingga 23 Desember 2011. Pertunjukan ini berupa parade musikal yang membawakan lagu-lagu bertema Natal dengan dibawakan oleh 2 orang Giant Santa & Giant Santa Girl masing-masing setinggi 2.5 meter dan diiringi oleh parade pemusik berkostum Nutcracker sebanyak 3 orang berkeliling di dalam mal.

Deretan perayaan natal ini juga akan dilengkapi dengan Santa’s Fun House show, sebuah penampilan musik & tari bertemakan Natal bersama Santa & elves menggunakan kostum dan setting khusus pada tanggal 11, 18, 24, dan 25 Desember 2011. Kemudian juga ada Christmas Carol Mob, sebuah acara dengan unsur keunikan dan kejutan dimana kurang lebih 50 orang penyanyi yang berpencar dan membaur dengan pengunjung untuk kemudian menyanyikan lagu-lagu bertemakan Natal dengan kompak dan kemudian berkumpul untuk menciptakan atmosfer yang sangat menyenangkan. 

Masih banyak lagi acara-acara seperti Christmas Jazz Quintet, Greet Santa and Elves di area Carniville, Christmas Story telling, Christmas Photo Corner dan lainnya. Selain itu diadakan kontes tweetpic, dimana para pengunjung dapat mengabadikan foto mereka di depan dekorasi Natal di Grand Indonesia Shopping Town dan mengikuti kontes melalui twitter @Grandindo. 
Pengunjung juga diberi kesempatan memenangkan hadiah melalui program "Treasured Christmas" beruba 10 paket premium Resort World Sentosa Singapore dan 8 buah blackberry Onyx II dengan mendaftarkan dirinya menjadi G Card member, bagi para pengunjung yang berbelanja minimal Rp. 500.000 (Lima ratus ribu Rupiah) dalam satu kali trasaksi pada periode 20 November 2011 sampai dengan 07 Januari 2012 dan mengumpulkan poin.

Tidak lupa juga Grand Indonesia Shopping Town akan mengajak para pengunjung untuk berbagi dengan sesama. “Untuk berbagi keceriaan pada Natal tahun ini Grand Indonesia Shopping Town mengadakan acara charity yang bertajuk Plant Your Future, yang akan diadakan pada tanggal 15 Desember 2011 dengan mengundang sejumlah anak-anak dari Indonesia Street Children Organization. Bekerja sama dengan Blue Bird Group turut mengundang Putri Indonesia 2011 Maria Selena untuk mengedukasi anak-anak tentang pentingnya lingkungan untuk masa depan mereka,” Tandas Kantoro lagi.

Tidak ada komentar: