KALIMAT-KALIMAT BIJAK


TUHAN TIDAK AKAN MENJAWAB DOA-DOA KITA APABILA :

- Ada niat jahat dalam hati kita (Mazmur 66:18)
- Kita menutup telinga bagi jeritan orang lemah (Amsal 21:13)
- Kita hidup dalam dosa (Yesaya 59:1-2)
- Ada perselisihan di rumah (1 Petrus 3:7)
- Kita meragukan kesanggupanNya untuk menjawab (Yakobus 1:6-7)
- Permohonan kita untuk kepentingan diri sendiri (Yakobus 4:3)


TANDA-TANDA KEDEWASAAN ROHANI SESEORANG ADALAH :

- Keinginan menjadi kudus lebih kuat daripada keinginan bersenang-senang.
- Keinginan memberi lebih kuat daripada keinginan menerima.
- Keiginan melayani lebi kuat daripada keiginan dilayani.
- Selalu bersukacita dan tidak menolak didikan / ajaran Tuhan.


HIDUP BERSAMA KRISTUS MEMANG SULIT; TAPI TANPA DIA, TIADA PENGHARAPAN.

DOSA-DOSA YANG KITA SEMBUNYIKANLAH YANG MEMBAWA KITA PADA KEHANCURAN.

PERCAYA KEMAHAKUASAAN TUHAN MENCEGAH KETAKUTAN.

YESUS DAPAT MENGUBAH ORANG BERDOSA YANG PALING KOTOR MENJADI ORANG SUCI YANG PALING BAIK.

BILA KITA TIDAK MELAKUKAN KEYAKINAN IMAN KITA, BERARTI KITA BELUM MEYAKINI MAN ITU.

SEDIAKAN TEMPAT BAGI YESUS DI HATI KITA, DIA AKAN MENYEDIAKAN TEMPAT BAGI KITA DI SURGA.

MELAYANI TUHAN MERUPAKAN TABUNGAN YANG MENDATANGKAN KEUNTUNGAN KEKAL.

KASIH KITA DI UKUR DENGAN PENGORBANAN KITA.

ALKITAB SELALU MENUNJUKKAN ARAH YANG TEPAT BAGI MEREKA YANG PERCAYA.

P ENYALAHGUNAAN MASA MUDA DAPAT MEMBUAT HARI TUA MENYEDIHKAN.

ALLAH SERING MENGGUNAKAN KOREK API KECIL UNTUK MENYALAKAN OBOR BESAR.

PADA WAKTU KITA KUATIR, KITA LEBIH PERCAYA PADA MASALAH KITA DARIPADA JANJI ALLAH.

KEKAYAAN ADALAH SUATU BERKAT HANYA BAGI MEREKA YANG MEMBUATNYA MENJADI BERKAT BAGI ORANG LAIN.

ALLAH TIDAK SELALU MENGUBAH KEADAAN, TETAPI IA MUNGKIN MENGUBAH KITA.

SERAHKAN PERBUATANMU KEPADA TUHAN, MAKA TERLAKSANALAH SEGALA RENCANAMU (AMS 16:3).

SIAPA BANYAK MEMBERI BERKAT, DIBERI KELIMPAHAN, SIAPA MEMBERI MINUM, IA SENDIRI AKAN DIBERI MINUM (AMSAL 11:25).

BERBAHAGIALAH ORANG YANG BERTAHAN DALAM PENCOBAAN, SEBAB APABILA IA SUDAH TAHAN UJI, IA AKAN MENERIMA MAHKOTA KEHIDUPAN YANG DIJANJIKAN ALLAH KEPADA BARANG SIAPA YANG MENGASIHI DIA. (YAKOBUS 1:12).

TAK SEORANGPUN SUNGGUH-SUNGGUH MENGENAL DIRINYA, APABILA IA TIDAK MENGENAL CARA BERCAKAP-CAKAP DENGAN TUHAN.

KEBERHASILAN MASA TUA HARUS DIMULAI SEJAK MUDA.

JIKA JALANMU TERLALU MUDAH, PERIKSALAH APAKAH ANDA SEDANG MENUJU JURANG.

UKURAN KEKAYAAN KITA SEBENARNYA ADALAH APA YANG AKAN MENJADI MILIK KTA DI DALAM KEKEKALAN.

MATA ADALAH PELITA TUBUH, JIKA MATAMU BAIK, TERANGLAH SELURUH TUBUHMU; JIKA MATAMU JAHAT, GELAPLAH SELURUH TUBUHMU. (MATIUS 6:22,23).

ALLAH SERING MEMPERCAYAKAN SEDIKIT KEPADA KITA, UNTUK MELIHAT APAKAH KITA DAPAT DISERAHI BANYAK.

MAKIN RAPAT PERGAULAN KITA DENGAN ALLAH, MAKIN TAMBAH PENGETAHUAN KITA TENTANG ALLAH, MAKIN BESAR PULA LAH HORMAT KITA KEPADANYA.

SEMUA MILIK SAYA YANG PALING BERHARGA ADALAH PEMBERIAN ALLAH.

KEKUATIRAN BERARTI MEMBAWA BEBAN YANG TIDAK ALLAH INGINKAN.

DOA HARUS DISERAHKAN KEPADA KEINGINAN ALLAH.

MEREKA YANG MENCOBA MENGAPUNG UNTUK SUKSES AKHIRNYA AKAN TENGGELAM.

TERLALU BANYAK YANG MENYIA-NYIAKAN WAKTU DENGAN MENGATAKAN BAHWA BETAPA SIBUKNYA MEREKA.

HANYA ADA SATU BAHASA YANG DAPAT DIMENGERTI OLEH DUNIA YANG SEDANG BINGUNG; YAITU BAHASA KASIH. BAHASA INI TIDAK HANYA HAL YANG KITA KATAKAN, MELAINKAN JUGA YANG KITA LAKUKAN.

KETIKA ALLAH MENAMBAHKAN TAHUN-TAHUN PADA HIDUP KITA, BIARKAN DIA JUGA MENAMBAHKAN HIDUP PADA TAHUN-TAHUN KITA.

KEHIDUPAN ORANG KRISTEN ADALAH PERJALANAN SEORANG PENDATANG BUKAN PERJALANAN TAMASYA.

PERBUATAN KITA AKAN DIINGAT DENGAN BAIK BILA KITA MELAKUKANNYA DENGAN RENDAH HATI.

JIKA HIDUP KEKRISTENAN KITA BERAT, MUNGKIN BEBAN DUNIAWI MENJADI MASALAHNYA.

KITA MUNGKIN MENCOBA MELAYANI TUHAN TANPA MENCINTAI DIA, TETAPI KITA TIDAK DAPAT MENCINTAI DIA TANPA MELAYANINYA.

BILA KITA BOHONG, KITA BERKATA DENGAN BAHASA SETAN.

BAGI ORANG KRISTEN, PERISTIWA DALAM HIDUP BUKAN SUATU KEBETULAN.

ORANG YANG PUAS DENGAN YESUS ADALAH ORANG YANG BENAR-BENAR KAYA.

IBLIS SELALU MENGGUNAKAN IMING-IMING, JANGAN TERPANCING !

BERDOA LEBIH BAIK DENGAN HATI TANPA KATA-KATA, DARIPADA KATA-KATA TANPA HATI.

APABILA AKU TIDAK DAPAT BERDOA, AKU MENYANYI.

FIRMAN ALLAH MENGAJAR MANUSIA UNTUK MEMISAHKAN DIRI DARI DOSA; SEBALIKNYA DOSA MENGAJAR MANUSIA UNTUK MEMISAHKAN DIRI DARI ALLAH.

KERAGUAN DITINGGALKAN, MANAKALA DOA DINAIKKAN.

ALLAH ADALAH HAKIM YANG PALING ADIL.

ALLAH MEMILIHKAN JALAN YANG KITA LALUI, KITA MEMILIH BAGAIMANA MELALUINYA.

UCAPAN SYUKUR DIMULAI DENGAN INGATAN YANG KUAT AKAN BERKAT DAN KASIH TUHAN.

MURKA ALLAH DATANG DENGAN TERBATAS; KASIH KARUNIANYA MELIMPAH TANPA BATAS.

SIFAT ANAK KITA KELAK TERGANTUNG DARI APA YANG DITANAMKAN DI HATINYA SEKARANG.

KRISTUS LAYAK MENGUASAI HATI KITA SAMA SEPERTI DIA BERKUASA ATAS ALAM SEMESTA INI.

BILA INGIN BERBUAH LEBAT, BERSEKUTULAH DENGAN KRISTUS.

KITA DIHARGAI BUKAN KARENA APA YANG KITA MILIKI, MELAINKAN KARENA APA YANG KITA LAKUKAN DENGAN MILIK KITA.

PERTOBATAN BUKAN HANYA MENYESAL KARENA DOSA, TETAPI KELUAR DARI DOSA.

RASA AMAN BUKAN KARENA TIDAK ADA BAHAYA, MELAINKAN KARENA TUHAN HADIR.

HUKUM TUHAN MENUNJUKKAN KEPADA KITA TENTANG KEBUTUHAN KITA YANG HANYA DAPAT DIPENUHI OLEH KASIH KARUNIANYA.

HATI YANG PENUH KASIH SELALU MEMILIKI SESUATU UNTUK DIBERIKAN KEPADA ORANG LAIN.

KITA TIDAK DISELAMATKAN KARENA MENGUCAPKAN PENGAKUAN IMAN, MELAINKAN KARENA MENERIMA KRISTUS.

SERING BERDOA DAPAT MENGURANGI BEBAN HIDUP SEHARI-HARI.

PANDANGLAH PERISTIWA YANG TERJADI KEMARIN SEBAGAI SEBUAH PELAJARAN, HADAPILAH PERISTIWA HARI INI DENGAN KEWASPADAAN, DAN NANTIKANLAH DATANGNYA PERISTIWA ESOK HARI DENGAN PENUH KETENANGAN DAN KESABARAN.

KITA DISELAMATKAN OLEH ANUGERAH ALLAH, BUKAN OLEH KEBAIKAN KITA - OLEH PENGORBANAN KRISTUS, BUKAN PERBUATAN KITA.

KITA DAPAT "MEMUTIHKAN" DOSA, TETAPI HANYA DARAH YESUS DAPAT SUNGGUH-SUNGGUH MEMBASUH HINGGA PUTIH.

BERBAHAGIALAH ORANG YANG SENANTIASA TAKUT AKAN TUHAN, TETAPI ORANG YANG MENGERASKAN HATINYA AKAN JATUH KE DALAM MALAPETAKA. (AMSAL 28:14).

SIAPA MEREMEHKAN FIRMAN, IA AKAN MENANGGUNG AKIBATNYA,TETAPI SIAPA TAAT KEPADA PERINTAH, AKAN MENERIMA BALASAN. (AMSAL 13:13)

PERTOLONGAN TUHAN HANYA SEJAUH DOA.

JIKA KITA MELAYANI HANYA UNTUK PUJIAN SEMATA, BERARTI KITA MENGORBANKAN PUJIAN DARI ALLAH.

KENIKMATAN-KENIKMATAN DOSA HANYA SESAAT; AKIBATNYA BERSIFAT KEKAL.

SUKACITA IALAH HASIL TAMBAHAN DARI PERCAYA KEPADA TUHAN.

BANYAK KESULTAN YANG SEBENARNYA KITA CIPTAKAN SENDIRI.

TUHAN MENCARI ORANG BIASA UNTUK PEKERJAAN YANG LUAR BIASA.

SELALU MERASA TIDAK CUKUP MEMBUAT ORANG KAYA MENJADI MISKIN, SELALU MERASA CUKUP MEMBUAT ORANG MISKIN MENJADI KAYA.

KASIH TUHAN TIDAK MEMBEBASKAN KITA DARI PENDERITAAN, TETAPI MENOLONG KITA MENGATASI PENDERITAAN ITU.

KETAATAN MENDATANGKAN HIDUP.

KARAKTER ANAK KITA KELAK SANGAT TERGANTUNG PADA APA YANG KITA AJARKAN HARI INI.

KEJUJURAN ADALAH BAB PERTAMA DARI BUKU KEBIJAKAN.

BAGI ORANG YANG PEKA ROHANI SEGALA SESUATU MENUNJUK PADA ALLAH.

KALAU MEMANDANG SEKELILING MUNGKIN KITA HANYA MENEMUI KEGELAPAN, TETAPI KALAU MENATAP KE ATAS, KITA SELALU MENEMUKAN TERANG.

TUHAN TIDAK MENGHIBUR KITA HANYA UNTUK MEMBUAT KITA TERHIBUR, MELAINKAN UNTUK MEMBUAT KITA MENJADI PENGHIBUR SESAMA.

DIA YANG MEMBERI KITA HIDUP BARU DAPAT TERUS MEMPERBAHARUI HIDUP KITA.

APAKAH KITA SEDANG BERENCANA MELAKUKAN PEKERJAAN TUHAN ATAU SEDANG BEKERJA MELAKUKAN RENCANA TUHAN.

DIHADAPAN TUHAN TIDAK ADA PENAKLUKKAN YANG LEBIH PENTING DARI KEMENANGAN ATAS DIRI SENDIRI.

TERLEBIH MUDAH UNTUK MASUK KE NERAKA DARI PADA UNTUK KELUAR DARI TEMPAT ITU.

JANGAN RAGUKAN KASIH TUHAN, ORANG YANG BERHARAP PADANYA TIDAK PERNAH DIKECEWAKAN.

KITA HANYA DAPAT MENERIMA PIMPINANNYA PADA SAAT KITA BERJALAN DALAM RENCANANYA.

HIDUP KUDUS ITU BUKAN SUATU PILIHAN TAPI SUATU KEHARUSAN.

DALAM PERJALANAN DENGAN TUHAN PENDERITAAN ADALAH AWAL KEMULIAAN.

PUJIAN KITA PADA TUHAN TIDAK CUKUP HANYA DENGAN KATA-KATA.

IMAN DAN PERBUATAN SEPERTI LILIN DAN NYALA APINYA: KEDUANYA TIDK DAPAT DIPISAHKAN.

MEMANDANG TUHAN DALAM SEGALA HAL MENJADIKAN SEGALA SESUATU ADALAH KESIA-SIAAN.

DOSA YANG PALING MEMATIKAN TIDAK LANGSUNG MENCAPLOK KITA, MELAINKAN MENGGEROGOTI KITA PELAN-PELAN.

SALAH SATU TANDA KEDEWASAAN ROHANI ADALAH KEBIJAKSANAAN DALAM MENGGUNAKAN WAKTU HIDUP INI.

MEMPERHATIKAN KEPENTINGAN ORANG LAIN MENDATANGKAN KEPENTINGAN KEKAL.

PADA SAAT SEORANG MENERIMA KRISTUS, IA MENJADI PEMEGANG SAHAM KEKAYAAN SURGA.

ALLAH DAPAT MEMBUAT HASIL AKHIR YANG BESAR DARI LANGKAH AWAL YANG LAMBAT.

DUNIA MENYAJIKAN HAL-HAL YANG SEMU, NAMPAKNYA INDAH DAN MENYENANGKAN, TETAPI DI DALAMNYA BUSUK DAN MENJIJIKAN. kELIHATANNYA MANIS DAN NIKMAT, PADAHAL SESUNGGUHNYA PAHIT DAN GETIR.

JANGAN SEKALIPUN ANDA TERGIUR OLEH KEINDAHAN DUNIA, CARILAH YESUS, KARENA DIA ADALAH SUMBER KEHIDUPAN YANG SESUNGGUHNYA, YANG SANGGUP MEMBERIKAN PENGHIBURAN DAN KEBAHAGIAAN YANG SEJATI.

DALAM YESUS SELALU ADA PENGHARAPAN DAN JALAN KELUAR, SEBAB ITU JANGANLAH BERPUTUS ASA DAN PATAH SEMANGAT.

KITA HARUS BERADA PADA SIKAP DOA SETIAP MENITNYA, BERDOA SECARA TERUS MENERUS.

SABARLAH TERHADAP KESALAHAN ORANG LAIN; MEREKA PASTI SABAR TERHADAPMU.

ALKITAB DAN KEBANGKITAN ROHANI SELALU BERJALAN BERSAMA-SAMA.

KEHIDUPAN ORANG KRISTEN ADALAH ALKITAB BAGI DUNIA.

KITA TAK DAPAT TERBEBAS DARI DOSA SAMPAI KITA MENGAKUINYA.

ORANG TIDAK AKAN DIHAKIMI DARI APA YANG KITA LIHAT, TETAPI OLEH APA YANG ALLAH LIHAT.

KELEMBUTAN MENOLONG KITA MENGATASI MASALAH TANPA MENGAKIBATKAN PERMUSUHAN.

DOA. "TUHAN AM[PUNILAH KAMI KARENA KAMI TELAH BERPIKIR BAHWA DOA ADALAH SUATU PENYIA-NYIAAN WAKTU, DAN TOLONGLAH KAMI AGAR KAMI DAPAT MELIHAT BAHWA TANPA DOA PEKERJAAN KAMI ADALAH PENYIA-NYIAAN WAKTU".

TERLALU SERING KITA MEMINTA ORANG LAIN MEMBERIKAN HAL YANG MEREKA TIDAK MILIKI DAN KARENA ITU MEREKA TIDAK DAPAT MEMBERIKANNYA: KEAMANAN, KEKUATAN, KEPUASAN. TUHAN TIDAK MERANCANG MANUSIA UNTUK SALING MEMBERIKAN HAL-HAL SEMACAM ITU. KITA HARUS MENCARI DAN MEMINTANYA DARI TUHAN YESUS KRISTUS.

BEKERJASAMA ADALAH MELAKUKAN DENGAN TERSENYUM HAL YAN HARUS SAUDARA LAKUKAN.

TUHAN ITU BAIK; IA ADALAH TEMPAT PENGUNGSIAN PADA WAKTU KESUSAHAN; IA MENGENAL ORANG-ORANG YANG BERLINDUNG PADANYA. (NAHUM 1:7)

NAMA BAIK LEBIH BERHARGA DARIPADA KEKAYAAN BESAR, DIKASIHI ORANG LEBIH BAIK DARIPADA PERKAKAS EMAS (AMSAL 22:1)

SIAPA BERJALAN KEPADA TUHAN SATU LANGKAH, TUHAN BERLARI KEPADANYA DUA LANGKAH.

SANGGUP MENDERITA .... MEMBUTUHKAN LEBIH BANYAK KEBERANIAN DARIPADA SANGGUP MATI.

TUHAN MEMILIKI DUA TEMPAT TINGGAL : SATU DI DALAM SURGA DAN YANG LAIN DI DALAM HATI YANG RENDAH DAN BERSYUKUR.

DOA ADALAH DINDING KOKOH DAN BENTENG GEREJA, IA MERUPAKAN SENJATA KRISTEN YANG AMPUH.

DIBERKATILAH ORANG YANG MENGANDALKAN TUHAN DAN YANG MENARUH HARAPANNYA PADA TUHAN! (YEREMIA 17:7).

SEMBUHKANLAH AKU, YA TUHAN, MAKA AKU AKAN SEMBUH; SELAMATKANLAH AKU, MAKA AKU AKAN SELAMAT, SEBAB ENGKAULAH KEPUJIANKU! (YEREMIA 17:4).

CARILAH YANG BAIK DAN JANGAN YANG JAHAT, SUPAYA KAMU HIDUP; DENGAN DEMIKIAN TUHAN, ALLAH SEMESTA ALAM, AKAN MENYERTAI KAMU, SEPERTI YANG KAMU KATAKAN. (AMOS 5:14).

JANGANLAH BERSIFAT SEPERTI PELURU YG RELA HANCUR UNTUK MENYAKITI SESEORANG...TAPI BERSIFATLAH SEPERTI LILIN YG RELAH HANCUR UNTUK MENERANGI KEGELAPAN...!!!

Tidak ada komentar: