Unik, Babi Ini Berjalan Dengan Dua kaki



Dilahirkan tanpa dua kaki belakang berhasil berjalan hanya dengan dua kaki depannya. Babi itu hidup dengan pemiliknya, seorang petani di Provinsi Anhui, China.

Menurut pemiliknya, Ge Xinping, babi yang lahir bulan Juli lalu itu memiliki peluang hidup yang kecil. Namun dia berhasil merawatnya hingga sehat. Bahkan kemudian melatihnya berjalan dengan dua kaki depan. Babi itu sekarang berbobot 30 kilogram.

Kini babi yang tidak diberi nama itu sudah bisa melatih keseimbangan dan bisa berjalan tanpa bantuan. "Warga desa di sini suka melihatnya karena dia bisa berjalan seperti seorang pesenam," kata Ge Xinping.

Itu bukan "prestasi" pertama seorang petani China dalam melatih seekor anak babi untuk berjalan tanpa dua kaki belakang.

Tahun lalu seekor babi yang dinamai Zhu Jianqiang di Provinsi Henan, juga bisa berjalan dengan kaki depan seperti seorang pemain akrobat. Nama Zhu Jianqiang sendiri berarti babi berkemauan keras.




Sumber :
dailymail.co.uk

Robot Lunak Mampu Menyelinap Di Celah Sempit



Ilmuwan dari Universitas Harvard menciptakan robot lunak yang bisa menyelinap di celah sempit. Hasil pengembangan ini dipublikasikan di jurnal Proceedings of the National Academy of Sciences.

George M Whitesides adalah seorang pakar kimia yang memimpin proyek ini. Ia mengatakan bahwa pembuatan robot ini diinspirasi oleh alam, terutama oleh cumi-cumi, bintang laut, dan hewan lunak lain.

"Kemampuan robot lunak ini untuk mendeformasi diri dan memungkinkannya bergerak di tempat di mana robot tradisional tidak bisa," kata Matthew Walter, pakar robot Massachusets Institute of Technology, Amerika Serikat.

Robot yang dikembangkan itu memiliki panjang 12,7 sentimeter dan empat kaki yang bisa dikontrol dengan memompa udara ke alat geraknya secara manual ataupun melalui komputer. Robot ini bisa bergerak dengan merangkak ataupun merayap.

Dalam uji coba, robot berhasil menyelinap di panel kaca yang ukuran celahnya tak sampai 2 cm. Robot juga telah 15 kali diuji untuk menyelinap di celah sempit dan hanya butuh kurang dari semenit untuk melakukannya.

Aplikasi robot lunak di dunia nyata masih menghadapi tantangan. Robot harus terhubung oleh sumber daya dan ilmuwan harus mencari cara untuk mengintegrasikannya.
Selain itu, ilmuwan masih harus berusaha meningkatkan kecepatan gerak robot. Robot ini diharapkan juga bisa beroperasi di daerah lumpur, kerikil, hingga di atas pakaian.

"Ada banyak tantangan untuk mengaktifkan robot lunak dan tak ada solusi yang mudah," kata Barry Trimmer, pakar neurobiologi dari Universitas Tufts.

Carmel Majidi, peneliti robot dari Laboratorium Mesin Lunak di Universitas Carnegie Mellon, mengatakan, penelitian ini sangat inovatif. "Ini konsep yang sederhana, tetapi akan memiliki gerakan yang hampir serupa dengan makhluk hidup," ujarnya.



sumber:AP

Prasasti Maya Bukan Ptunjuk Kiamat



Beberapa waktu lalu, National Institute of Anthropology and History di Meksiko mengumumkan penemuan Prasasti Comalcalco. Prasasti itu memiliki kalender lingkaran, kombinasi posisi hari dan bulan yang berulang tiap 52 tahun. Tanggal yang tertera pada prasasti, diduga 21 Desember 2012, terkait dengan akhir Baktun (periode tiap 394 tahun) ke-13. Angka 13 dianggap sebagai angka keramat dalam kebudayaan Maya.

Beberapa kalangan pun berspekulasi bahwa prasasti itu adalah petunjuk kiamat 2012. Namun, beberapa kalangan lain mengatakan bahwa prasasti tersebut bisa saja merujuk pada kejadian pada masa lalu atau sekadar pergantian era. Prasasti lain yang pernah diduga merujuk pada kiamat 2012 adalah Prasasti Tortuguero. 

Menanggapi dugaan tersebut, ilmuwan Jerman, Sven Gronemeyer, mengatakan bahwa Prasasti Comalcalco bukan petunjuk kiamat dalam waktu dekat. Ia mempresentasikan interpretasi teks pada Prasasti Comalcalco pada pertemuan di situs arkeologi Palenque, Chiapas, selatan Meksiko. Interpretasi tersebut menjadi yang pertama untuk Prasasti Comalcalco.
Gronemeyer mengatakan, tanggal pada Prasasti Comalcalco merujuk pada kembalinya Bolon Yokte, dewa perang dan penciptaan, pada akhir Baktun ke-13. Teks yang diukir 1300 tahun lalu di prasasti itu juga merujuk pada akhir siklus ke-5.125 dari kalender panjang Maya yang dimulai sejak 3113 Sebelum Masehi. Teks pada prasasti itu merupakan ramalan penguasa Maya, Bahlam Ajaw.

"Bagi elite di Tortuguero, sangat jelas bahwa mereka harus mempersiapkan tanah untuk kembalinya dewa dan Bahlam Ajaw akan menjadi orang yang bertanggung jawab memimpin upacara penyambutan," kata Gronemeyer. 

Lebih lanjut, Gronemeyer yang mengajar di La Trobe University, Australia, menjelaskan, "Tanggal pada prasasti memiliki nilai simbolis sebab merupakan refleksi dari hari penciptaan. Tanggal itu adalah waktu memberikan persembahan untuk dewa, bukan menjadi akhir dari kemanusiaan."
Suku Maya sendiri tidak memiliki pandangan tentang akhir dunia seperti umumnya diyakini oleh manusia zaman sekarang. Maya melihat bahwa dunia merupakan sebuah siklus, di mana satu siklus bisa berakhir dan bermula ke siklus berikutnya.




sumber:guardian

Seperti Petani Yang Bersabar



“Karena itu, saudara-saudara, bersabarlah sampai kepada kedatangan Tuhan!
Sesungguhnya petani menantikan hasil yang berharga dari tanahnya dan ia sabar sampai telah turun hujan musim gugur dan hujan musim semi” (Yakobus 5:7).

Seorang pemuda Kristen mendatangi pendetanya minta didoakan. “Maukah Pak Pendeta berdoa buat saya agar saya memiliki kesabaran?” Sang pendeta itu mau, lalu mereka sama-sama berlutut. Mulailah bapak pendeta itu berdoa, “Tuhan, kirimkanlah kepada anak muda ini pencobaan pada pagi hari; kirimkanlah pencobaan pada siang hari; kirimkanlah….. “ Seketika itu juga anak muda tersebut berteriak, “Bukan, bukan, saya tidak meminta Pak Pendeta berdoa untuk pencobaan. Aku ingin Bapak berdoa untuk kesabaran buat saya.”

“Oh…..,” kata pendeta itu, “Hanya melalui pencobaan kita belajar tentang kesabaran.”

Berapa berat persoalan yang Anda hadapi tetapi tanpa kesabaran? Berapa banyak di antara Anda mau membayarkan harganya supaya mempunyai kesabaran? Kita minta kesabaran kepada Tuhan, tetapi Anda berdoa seperti ini, “Tuhan, berikan aku hatiyang sabar, tetapi berikanlah SEKARANG ini juga!”

Hanya melalui proses yang disebut persoalan, Tuhan akan membentuk kita menjadi manusia yang sabar.

Yakobus memberikan ilustrasi mengenai hal ini dengan perumpamaan seorang petani yang bersabar menunggu hujan. Ketika petani menanam benihnya, ia tidak langsung menuai dari hasilnya keesokan harinya atau beberapa hari lagi. Ia bersabar sampai hujan turun dan memberikan nutrisi pada tanah itu, lalu beberapa lama kemudian barulah ia menuai hasilnya. Saat panen itulah saat ia menuai dari hasil kesabarannya.

Inti dari pembicaraan ini adalah bersabar hingga kedatangan Tuhan. Anda adalah petani itu. Anda menanam kebaikan, membagikan kasih, dan berkorban, sepertinya tidak ada artinya. Seluruh penderitaan yang Anda alami tidak serta merta menuai hasilnya. Kadang kita harus menunggu sampai Yesus datang untuk mempermuliakan kita. Tetapi ada banyak petani yang akhirnya putus asa lalu menjadi tidak sabar. Mereka kembali lagi kepada cara-cara duniawi yang mempermalukan nama Tuhan.


Renungan:
Percayalah bahwa Yesus pasti datang dan Ia akan memberikan “piagam” kepada mereka yang bersabar. Dan kalau untuk itu Anda harus melalui persoalan, bersabarlah. Hadapi semuanya bersama-sama dengan Yesus, perlahan namun pasti Anda sedang dibentuk Tuhan supaya semakin cemerlang di hadapannya.



sumber:renungan-harian.com

Pengakuan Mark Zuckerberg: Facebook Buat Kesalahan Soal Privasi



Mark Zuckerberg mengakui, Facebook telah membuat banyak kesalahan dalam hal privasi. Untuk itu, bos jejaring sosial nomor satu di dunia itu setuju memperbaiki kebijakan privasinya. 
"Saya adalah orang pertama yang mengakui bahwa kami telah membuat banyak kesalahan," kata Zuckerberg seperti dilansir Telegraph.

Pernyataan Zuckerberg tersebut merupakan respons atas kritik yang mengalir deras, terutama dari regulator di Amerika Serikat (AS). Melalui blog, Zuckerberg mengatakan pendirian Facebook berlandaskan ide bahwa orang-orang ingin berbagi dan terkoneksi dengan orang lain. 

"Namun untuk melakukan ini, setiap orang perlu kendali penuh mengenai apa yang mereka bagi kapanpun," jelasnya. Ditambahkan Zuckerberg, secara keseluruhan, situsnya memiliki sejarah bagus dalam hal menjadi terbuka soal privasi. Dia optimistis, para eksekutif di Facebook selalu bisa melakukan pekerjaan lebih baik dalam isu kontroversial ini. 
Komentarnya ini dikemukakan setelah Federal Trade Commission (FTC) AS menuding Facebook secara sistematis mencampuri privasi pengguna pada tujuh poin spesifik. Salah satunya termasuk pengaturan yang membuat lebih banyak informasi para penggunanya terlihat ke publik.




sumber:www.smartnewz.info

Goresan Kehidupan



Suatu ketika, tersebutlah seorang pengusaha muda dan kaya. Ia baru saja membeli mobil mewah , sebuah Jaguar yang mengkilap. Kini , sang pengusaha sedang menikmati perjalanannya dengan mobil baru itu. Dengan kecepatan penuh , dipacunya kendaraan itu mengelilingi jalanan tetangga sekitar. Di pinggir jalan , tampak beberapa anak yang sedang bermain sambil melempar sesuatu.

Namun , karena berjalan terlalu kencang , tak terlalu diperhatikannya anak-anak itu. Tiba-tiba, dia melihat sesuatu yang melintas dari arah mobil-mobil yang diparkir di jalan. Tapi , bukan anak-anak itu yang tampak melintas. Aah. .. ternyata ada sebuah batu yang menimpa Jaguar itu. Sisi pintu mobil itupun koyak, tergores batu yang dilontarkan seseorang. Cittt ……. ditekannya rem mobil kuat-kuat.

Dengan geram , dimundurkannya mobil itu menuju tempat arah batu itu dilemparkan. Jaguar yang tergores , bukanlah perkara sepele. Apalagi, kecelakaan itu dilakukan oleh orang lain , begitu pikir sang pengusa ha dalam hati Amarahnya memuncak. Dia pun keluar mobil dengan tergesa-gesa.

Ditariknya seorang anak yang paling dekat dan dipojokkannya anak itu pada sebuah mobil yang diparkir. “Apa yang telah kau lakukan ? Lihat perbuatanmu pada mobil kesayanganku ! Lihat goresan itu “, teriaknya sambil menunjuk goresan di sisi pintu mobil. “Kamu tentu paham , mobil baru semacam ini akan butuh banyak ongkos di bengkel kalau sampai tergores ,” ujarnya lagi dengan geram , tampak ingin memukul anak itu.

Sang anak tampak ketakutan dan berusaha meminta maaf. “Maaf Pak , maaf. Saya benar-benar minta maaf. Sebab , saya tidak tahu lagi harus melakukan apa “. Pada air mukanya tak tersembunyikan rasa ngerinya, dan tangannya bermohon ampun. “Maaf Pak , saya melemparkan batu itu , karena tak ada seorang pun yang mau berhenti….”

Dengan air mata yang mulai berjatuhan di pipi dan leher, anak tadi menunjuk ke suatu arah , di dekat mobil-mobil parkir tadi. “Itu di sana ada kakakku. Dia tadi tergelincir , dan terjatuh dari kursi rodanya.

Saya tak kuat mengangkatnya. Dia terlalu berat. Badannya tak mampu saya papah, dan sekarang dia sedang kesakitan…” Air matanya mengalir makin deras yang diusapnya berkali-kali dengan punggung tangannya bergantian. Ia mulai terisak.

Dipandanginya pengusaha tadi. Matanya berharap pada wajah yang mulai tercenung itu. “Maukah Bapak membantu saya mengangkatnya ke kursi roda ? Tolonglah , kakakku terluka , tapi dia terlalu berat untukku” . Tak mampu berkata-kata lagi, pengusaha muda itu terdiam. Kerongkongannya tercekat. Ia hanya mampu menelan ludah. Segera , diangkatnya anak yang cacat itu menuju kursi rodanya. Kemudian diambilnya sapu tangan mahal miliknya , untuk mengusap luka di lutut anak itu.

Memar dan tergores, sama seperti sisi pintu Jaguar kesayangannya.

Setelah beberapa saat , kedua anak itu pun berterima
 kasih , dan mengatakan bahwa mereka akan baik-baik saja. “Terima kasih, dan semoga Tuhan akan membalas perbuatan Bapak ” Keduanya berjalan beriringan , meninggalkan pengusaha yang masih nanar menatap kepergian mereka.

Matanya terus mengikuti langkah sang anak yang mendorong kursi roda itu , melintasi sisi jalan menuju rumah mereka. Berbalik arah, pengusaha tadi berjalan sangat perlahan menuju Jaguar miliknya. Disusurinya jalan itu dengan lambat , sambil merenungkan kejadian yang baru saja dialaminya. Kerusakan yang terjadi pada mobil mahalnya bisa jadi bukanlah hal sepele.

Namun , ia memilih untuk tak menghapus goresan itu.Ia sengaja membiarkan goresan itu, agar tetap mengingatkannya pada hikmah ini. Ia menginginkan agar pesan itu tetap nyata terlihat: “Janganlah melaju dalam hidupmu terlalu cepat , karena , seseorang akan melemparkan batu untuk menarik perhatian mu.”

Saudara, sama halnya dengan kendaraan , hidup kita akan selalu berputar, dan dipacu untuk tetap berjalan. Di setiap sisinya , hidup itu juga akan melintasi berbagai macam hal dan kenyataan. Namun, adakah kita memacu hidup kita dengan cepat , sehingga tak pernah ada masa buat kita untuk menyelaraskannya untuk melihat sekitar ?

Kadang , kita memang tak punya waktu untuk mendengar, menyimak , dan menyadari setiap ujaran Nya. Kita kadang memang terlalu sibuk dengan bermacam urusan , memacu hidup dengan penuh nafsu , hingga terlupa pada banyak hal yang melintas.

Saudara, kadang memang , ada yang akan “melemparkan batu” buat kita agar kita mau dan bisa berhenti sejenak. Semuanya terserah pada kita. Mendengar bisikan-bisikan dan kata-kata Nya, atau menunggu ada yang melemparkan batu-batu itu buat kita ?




sumber:renungan-harian.com

Penemuan Serangga Terbesar, Lebih Besar dari Tikus




Seorang pecinta serangga berusia 53 tahun asal Colorado, Amerika Serikat, Mark Moffet, menemukan serangga terbesar, disebut Weta Raksasa. Ia menemukan serangga itu di Little Barrier Island, pulau kecil di Selandia Baru.

Weta Raksasa adalah salah satu dari 70 spesies Weta yang ditemukan di Selandia Baru. Spesies ini relatif kurang "sosial" dibanding spesies weta lainnya dan memakan dedaunan, buah dan serangga lain.
 

"Weta Raksasa adalah serangga terbesar di dunia dan yang kami temukan adalah yang terbesar dari yang pernah ditemukan. Weta Raksasa ini beratnya mencapai tiga kali tikus," kata Moffet seperti dikutip Daily Mail, Kamis (1/12/2011).

Moffet menemukan serangga tersebut setelah dua hari berpetualang di Littel Barrier Island. Setelah menemukannya, ia memberi Weta Raksasa itu makanan berupa wortel.
 

"Dia sangat menikmati wortel dan mengabaikan fakta bahwa dia sedang ada di tangan kami dan dibawa jauh. Dia akan cepat menghabiskan wortel, tapi ini spesies yang terancam, kami tak mau menggangu pencernaannya. Setelah dia memakan wortel sedikit, saya mengambil gambar dan mengembalikannya lagi ke tempat semula," urai Moffet.

Weta Raksasa yang berukuran besar merupakan contoh gigantisme. Serangga ini bisa tumbuh besar sebab terisolasi di tempat yang minim predator berukuran besar. Di pulau utama Selandia Baru, serangga ini sudah sulit dijumpai karena "tergusur" oleh tikus yang dibawa oleh bangsa Eropa beberapa abad lalu.




sumber:dailymail

Gadis Cantik Ini Masih Keturunan Kaisar Zhou Hong













Di Austria Ada Sekolah Seks Praktis



Ketika sebagian besar orang menganggap urusan seks sebagai hal yang pribadi dan sebaiknya dibicarakan di tempat tertutup, seorang perempuan Swedia malah membuka sebuah sekolah seks di Vienna, Austria, seperti dilansir Dailymail, Rabu (30/11/2011).

Adalah Ylva-Maria Thompson, seorang seniman dan mantan pembawa acara sebuah program erotika televisi, yang mendirikan Austrian International Sex School di Vienna. Thompson sendiri yang menjadi kepala sekolahnya.

Ditegaskan oleh Thompson, batasan usia untuk masuk sekolah itu adalah 16 tahun dan uang sekolahnya sebesar 1.400 poundsterling (Rp 19,9 juta) per semester. Para siswa nantinya akan tinggal di asrama yang tidak memisahkan jenis kelamin. 

Seperti sekolah pada umumnya, pada akhir masa pelajaran, masing-masing akan mendapat ijazah.
"Pendidikan kami tidak teoretis, tetapi sangat praktis. Penekanannya adalah bagaimana cara menjadi pecinta yang baik," kata sang kepala sekolah. 

Ilmu yang diajarkan, kata Thompson, meliputi "posisi seks, teknik membelai, dan ilmu anatomi."
Juru bicara sekolah itu, Melodi Kirsch, menambahkan, "Kami yakin sekali sekolah ini akan sukses besar."

"Ylva-Maria Thompson bekerja cukup lama untuk mewujudkan ide ini, dan dia mendapat banyak dorongan," kata Kirsch.

Di Austria, keberadaan sekolah itu menimbulkan kehebohan. Terlebih lagi, iklannya cukup menghebohkan karena menunjukkan adegan pasangan yang sedang bercinta. Iklan ini pun akhirnya dicekal dari televisi Austria.

Salah seorang penentangnya berpendapat, "Iklan itu memang digarap dengan penuh cita rasa, tetapi tetap saja yang dijual adalah seks."

Alasan apa pun yang dikemukakan, tetap saja tujuannya hanya mengumbar nafsu kedagingan; bahkan cenderung merusak generasi berikutnya. Ya, dunia bertambah rusak!




sumber:dailymail.co.uk

Bayi Dibuang Ke Septic Tank Masih Hidup



Ajaib, seorang bayi laki-laki dibuang ke lubang kakus atau septic tank di dalam kantong plastik, dan selamat. Bayi malang itu dibuang di lubang septic tank di dalam suhu udara -30 ° C. Kejadiannya di Nenjiang, Cina. Beruntung saat itu ada seorang pria mendengar teriakan bayi tersebut. Ceritanya, saat itu Li Qingshu berjalan melewati toilet. Tiba-tiba dia mendengar jeritan anak kecil menangis.

Saat berjongkok, Qingshu menyadari bahwa suara itu berasal dari sebuah tas merah yang diletakkan di dalam WC. Karuan saja, dia langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran setempat. Dan ketika diselamatkan, petugas harus mengambil kantong plastik. Dan ternyata memang benar, di dalam kantong plastik itu terdapat seorang bayi laki-laki yang masih hidup.

Bayi itu kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan. Dan setelah sudah cukup sehat, bayi itu diadopsi oleh sebuah keluarga setempat. Sampai saat ini belum diketahui siapa orang yang tega membuang bayi tersebut.





sumber:www.lensaindonesia.com

5 Milyarder Dunia Yang Hidupnya Sederhana


Setidaknya sekali dalam hidup - mungkin sekali seminggu ataupun sekali dalam sehari - anda pernah berfantasi memiliki banyak. Apa yang akan anda lakukan jika anda memiliki uang jutaan atau bahkan miliaran (dlm USD)? Percaya atau tidak, ada millionaires dan billionaires yang hidup relatif normal, spt orang-orang pada umumnya. Marilah kita lihat beberapa orang kaya yang hidup hemat / sederhana.

Warren Buffet


Jutaan orang membaca buku Buffet dan mengikuti perkembangan perusahaannya, Berkshire Hathaway's. Tetapi rahasia sebenarnya dari Buffet mungkin adalah kesederhanaannya. Buffet, yang diperkirakan memiliki kekayaan $47 milyar, menghindari rumah dan
barang-barang mewah. Dia dan istrinya masih tinggal di rumah sederhana di Omaha, Nebraska yang dibeli hanya dengan harga $31.500 lebih dari 50 thn yang lalu.
Walaupun dia makan malam di restoran-restoran terbaik di seluruh dunia, jika diberi pilihan dia akan memilih burger dan kentang goreng ditemani dengan cherry coke dingin. Ketika ditanya mengapa dia tidak memiliki yacht, dia menjawab "Mainan kebanyakan hanya akan membuat anda kesal". (Cari tahulah bagaimana dia mulai dari menjual minuman ringan sampai akhirnya membeli perusahaan-perusahaan dan menghasilkan milyaran dolar.

Carlos Slim


Ketika seluruh orang hanya mengenal Bill Gates, dan tidak mengenal Carlos Slim. Tetapi ini adalah sebuah nama yang patut diketahui. Slim, seorang Meksiko, baru ditetapkan sebagai orang paling kaya sedunia - betul, lebih kaya dari penemu Microsoft yang terkenal. Slim memiliki kekayaan lebih dari $53 milyar dan walaupun mampu, dia tidak membeli barang-barang mewah. Dia, seperti Buffet, tidak memiliki yacht atau pesawat terbang dan dia telah tinggal di rumah yang sama selama lebih dari 40 tahun.

Ingvar Kamprad


Penemu perabotan Swedia yang fenomenal Ikea mencatat sukses dengan perabotan anda-rakit-sendiri yang terjangkau. Bagi Kamprad, bagaimana menghemat uang bukan hanya untuk pelanggannya. Dia pernah di - quote "Orang2 Ikea tidak mengendarai mobil
mewah atau tinggal di hotel mewah." Hal tersebut juga berlaku bagi penemunya. Dia naik pesawat bisnis dan ketika butuh untuk pergi ke dalam kota, dia naik bus atau dengan Volvo 240GL nya yang berumur 15 tahun.

Chuck Feeney


Tumbuh dewasa pada masa The Depression sebagai orang Amerika-Irlandia mungkin berkaitan dengan kesederhanaan Feeney. Dengan motto "Saya pergi utk bekerja keras, bukan utk kaya", co-founder dari Duty Free Shoppers diam-diam telah menjadi milyuner
tetapi lebih diam-diam lagi dalam memberikan kekayaannya melalui yayasannya, Atlantic Philanthropies. Selain memberikan lebih dari $ 600 juta kepada alma mater-nya Cornell University, dia telah memberikan miliaran dolar untuk sekolah, departemen penelitian dan rumah sakit.

Enggan menghabiskan jika ia tidak harus, Feeney mengalahkan Buffet dan Kamprad dalam kategori sumbangan, hanya kalah dari Yayasan Ford dan Yayasan Bill dan Melinda Gates. Mr. Feeney terbang dengan pesawat kelas ekonomi, membeli pakaian dari toko retail, dan tidak menghamburkan uang utk lemari sepatu yang luas, berkata "anda hanya dapat memakai sepasang sepatu pada saat yang sama." Dia membesarkan anak-anaknay dengan cara yang sama, menyuruh mereka bekerja pekerjaan musim panas yang sama dengan kebanyakan remaja.

Frederik Meijer


Jika anda tinggal di Midwest, kemungkinan besar anda akan belanja di Meijer's chain of grocery stores. Meijer memiliki kekayaan lebih dari $5 milyar dan hampir hampir setengah kekayaannya itu dikumpulkan ketika semua orang menyaksikan pendapatan bersih mereka jatuh di tahun 2009. Seperti Buffet, Meijer membeli mobil dengan harga yang beralasan dan
menggunakan mobil tersebut sampai rusak, dan sama seperti Kamprad, Meijer memilih motel-motel yang terjangkau ketika berpergian untuk kerja. Juga seperti Chuck Feeney, daripada memboroskan uangnya Mr. Meijer memfokuskan pada hal-hal yang berguna untuk masyarakat.
Garis Besarnya
Rahasia kecil dari beberapa orang paling kaya di dunia adalah mereka jarang bersikap seperti orang paling kaya. Daripada memboroskan uang, mereka sibuk mencari tahu bagaimana menyimpan dan menginvestasikan uangnya agar memiliki lebih banyak lagi
di masa depan. Hal itu adalah suatu kebiasaan yang mungkin anda ingin pertimbangkan untuk dilakukan jika ingin membangun gudang uang anda sendiri.

Unik & Aneh, Jempol Kaki Pindah Ke Tangan



Sydney Kehilangan jempol tangannya dalam sebuah kecelakaan, pria Inggris ini tak kekurangan akal. Ia memindahkan jempol kakinya ke tangan. Seperti apa?

James Byrne (29) asal Bristol, Inggris, tak sengaja memotong jempolnya saat asyik menggergaji kayu. Melalui operasi rumit selama delapan jam, jempol kakinya dipindah ke tangan. Mengingat begitu pentingnya fungsi ibu jari.

Sekelompok dokter bedah di Rumah Sakit Frenchay mengamputasi jempol kakinya dan dokter lainnya berkonsentrasi dengan tangannya.

Dokter berusaha keras menyelamatkan ibu jari James, namun gagal. Meski menggunakan terapi lintah sekalipun, darah tak mau mengalir ke jempolnya.

“Sekarang masih belum bisa saya lipat, hanya digoyang dan diputar. Semoga nanti bisa dilipat,” ujar pria yang memaksa dirinya harus tetap punya ibu jari.
Dr Umraz Khan yang memimpin operasi James menyatakan, jempol merupakan jari yang dominan dan manusia amat membutuhkannya.

“Ini masih awal bagi James. Mungkin butuh beberapa operasi lagi untuk membuatnya terlihat seperti ibu jari sesungguhnya,” ujar Khan.




sumber:www.inilah.com

Bahasa Indonesia Telah Dipelajari Oleh 45 Negara Di Dunia



Bahasa merupakan hal yang sangat penting di dalam melakukan komunikasi, suatu bangsa akan lebih dikenal apabila bahasa nasionalnya menjadi salah satu bahasa yang dipergunakan oleh bangsa lain di dunia.

Walaupun yang paling efektif merubah citra adalah merubah realitas, namun peran budaya dan bahasa Indonesia dalam diplomasi sangat krusial, tingginya minat orang asing belajar bahasa dan budaya Indonesia harus disambut positif, baiknya lagi jika Indonesia menambah Pusat Kebudayaan Indonesia di sejumlah negara guna membangun untuk saling pengertian dan memperbaiki citra.

Direktur Jenderal Informasi dan Diplomasi Publik Departemen Luar Negeri Andri Hadi mengemukakan hal itu ketika tampil pada pleno Kongres IX yang membahas Bahasa Indonesia sebagai Media Diplomasi dalam Membangun Citra Indonesia di Dunia Internasional.
“Saat ini ada 45 negara yang ada mengajarkan bahasa Indonesia, seperti Australia, Amerika, Kanada, Vietnam, dan banyak negara lainnya,” katanya. Mengambil contoh, Australia, Andri Hadi menjelaskan, di Australia bahasa Indonesia menjadi bahasa populer keempat ada sekitar 500 sekolah mengajarkan bahasa Indonesia bahkan anak-anak kelas 6 sekolah dasar ada yang bisa berbahasa Indonesia.

Untuk kepentingan diplomasi dan menambah pengetahuan orang asing tentang bahasa Indonesia, menurut Dirjen Informasi dan Diplomasi Deplu ini modul-modul bahasa Indonesia di internet perlu diadakan sehingga orang bisa mengakses dimana saja dan kapan saja.

Di samping itu keberadaan Pusat Kebudayaan Indonesia disejumlah negara sangat membantu dan penting. Negara-negara asing gencar membangun pusat kebudayaannya seperti China yang dalam tempo 2 tahun membangun lebih 100 pusat kebudayaan, sedangkan bagi Indonesia untuk menambah dan membangun Pusat Kebudayaan terkendala anggaran dan sumber daya manusia yang handal.

Dalam sesi pleno sebelumnya Kepala Pusat Bahasa Departemen Pendidikan Nasional Dendy Sugono yang berbicara tentang Politik Kebahasaan di Indonesia untuk Membentuk Insan Indonesia yang Cerdas Kompetitif di atas Fondasi Peradaban Bangsa mengatakan tuntutan dunia kerja masa depan memerlukan insan yang cerdas, kreatif,inovatif, dan berdaya saing baik lokal, nasional, maupun global.

Untuk memenuhi keperluan itu sangat diperlukan keseimbangan penguasaan bahasa ibu (bahasa daerah) bahasa Indonesia dan bahasa asing untuk mereka yang berdaya saing global, tandasnya.

Dendy Sugono melukiskan kebutuhan insan Indonesia cerdas kompetitif itu untuk lokal meliputi kecerdasan spiritual, keterampilan, dan bahasa daerah, untuk kebutuhan nasional meliputi kecerdasan emosional, kecakapan, dan bahasa Indonesia, sedangkan untuk global dibutuhkan kecerdasan intelektual, keunggulan, dan bahasa asing.

Artinya dengan ini orang-orang Indonesia sudah bisa mempergunakan Bahasa Indonesia di 45 negara tersebut.


sumber: archive.kaskus.us

Mengerikan, Ilmuwan Bikin Virus Flu Pemusnah Manusia




London –Sekelompok ilmuwan mendesak untuk menerbitkan hasil risetnya mengenai virus flu buatan yang memiliki potensi mampu memusnahkan umat manusia di Bumi.

Virus mematikan ini merupakan versi flu burung H5N1 yang diubah secara genetik namun jauh lebih menginfeksi dan bisa menular dengan mudah pada jutaan orang di waktu sama.
Hasil riset ini bisa menimbulkan kekacauan dan membuat beberapa ilmuwan menyatakan riset ini tak seharusnya dilakukan dari awal.

Saat ini, H5N1 yang ada tak cukup menular hingga mampu menyebabkan pandemik dunia. Flu burung itu hingga kini ‘hanya’ mampu membunuh 500 orang.

Ahli virus Ron Foucher dari Erasmus Medical Centre di Belanda menemukan, lima mutasi yang terjadi pada virus burung ini cukup membuatnya bisa menyebar jauh lebih mudah.
Ilmuwan ini mengaku, tujuan awal dilakukan riset ini untuk lebih memahami virus flu burung. Di sisi lain, flu burung buatan yang jauh lebih berbahaya ini berhasil menimbulkan kekhawatiran digunakan sebagai senjata bio jika jatuh di tangan yang salah.

“Kami tak ingin memberi orang jahat peta jalan untuk membuat mereka menjadi lebih jahat,” tutup ahli pertahanan bio dan flu Michael Osterholm seperti dilaporkan DM.




sumber:teknologi.inilah.com